Wednesday, February 23, 2011
Twitter Tabuh Genderang Perang
TEMPO Interaktif, New York - Perang pecah di dunia twitter. Twitter menangguhkan UberTwitter dan Twidroyd, dua aplikasi populer untuk akses twitter di ponsel cerdas seperti Blackberry, Android dan lainnya.
Aplikasi tersebut dinilai melanggar kebijakan mereka. "Masalah privasi dengan pesan langsung melebihi 140 karakter, pelanggaran merek dagang, dan mengubah isi tweet pengguna untuk mendapatkan keuntungan," kata Juru Bicara Twitter Carolyn Penner.
UberMedia belum membuka berapa jumlah pengguna aplikasi mobile, tetapi Twitter menyatakan penangguhan itu kemungkinan mempengaruhi pengguna dalam jumlah besar. Twitter sendiri memiliki sekitar 200 juta pengguna yang terdaftar dan volume tweet mencapai 110 juta pesan per hari.
UberMedia sendiri buru-buru berusaha memenuhi keluhan Twitter tersebut. "Perubahan yang mereka minta kepada kami sangat kecil," kata CEO UmberMedia Bill Gross kemarin. Mereka pun telah memenuhinya, dan aplikasi baru saat ini sedang ditempatkan.
Gross juga mengatakan permintaan Twitter itu dimodifikasi dalam nama UberTwitter. "Kami telah memutuskan, berdasarkan masukan mereka, untuk mengubah nama produk menjadi UberSocial, yang telah kami penuhi hari ini," katanya.
Di Twitter, Gross meyakinkan pengguna bahwa aplikasi akan segera berjalan kembali.
Sumber Berita : TempoInteraktif.Com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment